Baturaja – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polres Ogan Komering Ulu (OKU) melalui Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) Regu III melaksanakan kegiatan Standby On Call (SOC) sebagai bentuk kesiapsiagaan personel kepolisian selama 24 jam penuh.
Kegiatan Standby On Call tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 24 Januari 2026, yang diawali dengan apel siaga di halaman Mapolres OKU. Apel ini menjadi langkah awal untuk memastikan kesiapan personel dalam menghadapi berbagai potensi gangguan kamtibmas maupun situasi darurat yang dapat terjadi sewaktu-waktu di wilayah hukum Polres OKU.
Kapolres OKU AKBP Endro Aribowo, S.I.K., M.A.P., melalui Kasi Humas Polres OKU AKP Feri Zulfian, menjelaskan bahwa kegiatan SOC merupakan bentuk komitmen Polres OKU dalam memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat serta meningkatkan kehadiran polisi di tengah masyarakat.
Menurutnya, apel siaga yang dilaksanakan bertujuan untuk mengecek kesiapan fisik, mental, jumlah personel, serta kelengkapan peralatan yang digunakan dalam pelaksanaan tugas, sehingga personel dapat langsung digerakkan dengan cepat dan tepat apabila dibutuhkan
Usai pelaksanaan apel, personel KRYD Regu III langsung melaksanakan patroli rutin dan patroli dialogis di sejumlah titik rawan kriminalitas. Patroli tersebut menyasar lokasi-lokasi yang berpotensi terjadi kejahatan jalanan, tindak kriminalitas, aktivitas geng motor, serta balap liar, khususnya pada malam hari dan akhir pekan.
Selain patroli, personel juga melaksanakan pengamanan objek tertentu serta melakukan pengaturan lalu lintas di beberapa ruas jalan untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan dan potensi kecelakaan lalu lintas yang dapat mengganggu aktivitas masyarakat.
Dalam mendukung respons cepat terhadap laporan masyarakat, Polres OKU turut mengoptimalkan layanan Call Center 110. Melalui layanan ini, masyarakat dapat melaporkan secara langsung setiap kejadian gangguan kamtibmas maupun situasi darurat, yang kemudian akan ditindaklanjuti oleh personel SOC secara cepat dan tepat
Melalui pelaksanaan kegiatan Standby On Call ini, Polres OKU berharap dapat menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, sekaligus menunjukkan kehadiran Polri yang siap siaga, responsif, dan profesional dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Ogan Komering Ulu.