Bhabikamtibmas Polsek Baturaja Timur Polres Oku Melaksanakan Kegiatan Problem Solving Kesalah Pahaman Antar Warga

Januari 10, 2026 WIB Last Updated 2026-01-10T13:27:20Z
Baturaja- Personel Bhabinkamtibmas Polsek Baturaja Timur Polres Oku Aipda Oval Indriansyah, SH., menyelesaikan kesalah pahaman antara kedua belah pihak antara ibu dan ibu melalui Problem Solving. Sabtu (10/01/2026).

Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Polsek Baturaja Timur diwakili oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Kemalaraja Aipda Oval Indriansyah, SH., Ketua RT 004 kelurahan kemalaraja

Nurhidayati, kedua belah pihak serta pihak keluarga kedua belah pihak.

“ Kapolres Oku Akbp Endro Aribowo, S.I.K., M.A.P., melalui Kasi Humas Polres Oku Akp Feri Zulfian menyampaikan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas Polsek Baturaja Timur Polres Oku Aipda Oval Indriansyah, SH., tersebut dalam rangka menyelesaikan kesalah pahaman antara kedua belah pihak antara ibu dan ibu.

Sebelumnya terjadi kesalahpahaman antara ibu ibu Pada Selasa (06/01/2026) sore di Kel. Kemalaraa yang berujung keributan cek cok mulut.

Penyelesaian selisih paham tersebut di lakukan di kediaman Rumah ketua RT 004 kelurahan kemalaraja di Pimpin Bhabinkamtibmas kelurahan kemalaraja ,Bhabinkamtibmas kelurahan kemalraja menyampaikan permasalahan ini hanya permasalahan kecil dan dapat diselesaikan dengan duduk bersama dengan Catatan Kedua belah pihak mau diselesaikan dan tidak melebar dari Pokok Permasalahan sehingga dapat bertemu solusi yang nantinya akan dituangkan dalam surat kesepakatan bersama, sehingga permasalahan ini tidak berlarut dan berulang.

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas memberikan saran/pendapat serta nasehat kepada kedua belah pihak agar sama – sama dapat memamahi pokok permasalahan

Dari hasil kegiatan penyelesaian masalah didapatkan kesepakatan antara kedua belah pihak dan selanjutnya dari hasil kesepakatan tersebut dituangkan dalam Surat Perjanjian Kesepakatan Bersama yang ditanda tangani oleh Kedua belah pihak yang berselisih paham dan diketahui oleh ketua RT 004,bhabinkamtibmas kelurahan kemalaraja.

Terkini