Baturaja – Polsek Baturaja Timur melaksanakan kegiatan monitoring debit air Sungai Ogan dan wilayah rawan banjir pasca hujan di Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), pada Senin (12/01/2026) sekitar pukul 09.00 WIB.
Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah preventif guna memastikan kondisi lingkungan tetap aman bagi masyarakat.
Kegiatan monitoring tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Baturaja Timur, AKP Azwan, S.H., M.H., dan dilaksanakan oleh anggota Bhabinkamtibmas Polsek Baturaja Timur. Seluruh personel diterjunkan ke sejumlah titik yang dinilai rawan banjir akibat meningkatnya intensitas curah hujan dalam beberapa hari terakhir.
Kapolres OKU AKBP Endro Aribowo, S.I.K., M.A.P., melalui Kasi Humas Polres OKU AKP Feri Zulfian, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui secara langsung kondisi debit air Sungai Ogan serta dampaknya terhadap permukiman warga di wilayah Kecamatan Baturaja Timur.
Monitoring pertama dilakukan di Desa Tanjung Kemala, tepatnya di wilayah Dusun IV Jembatan Ogan 5. Dari hasil pemantauan, ketinggian air Sungai Ogan terpantau masih dalam kondisi normal dan belum menunjukkan adanya peningkatan signifikan yang berpotensi menimbulkan banjir.
Selanjutnya,
pemantauan dilakukan di Desa Terusan, khususnya di sepanjang bantaran Sungai Ogan yang melintasi RT 01, RT 02, dan RT 04 Dusun I. Berdasarkan hasil pengecekan di lapangan, debit air sungai masih berada pada batas aman dan tidak berdampak pada aktivitas maupun permukiman warga setempat.
Di Desa Tanjung Baru, wilayah RT 03 Dusun III, RT 03 Dusun I, dan RT 05 Dusun VII, petugas juga memastikan kondisi sungai dan lingkungan sekitar dalam keadaan normal. Situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah tersebut terpantau kondusif dan terkendali.
Selain desa-desa tersebut, monitoring juga dilakukan di Kelurahan Baturaja Permai, meliputi Jalan Arwana Blok S RT 014 RW 005 sekitar RS Holindo, serta Blok L RT 002 RW 003 Jalan Bungur IV. Kondisi anak sungai di wilayah tersebut terpantau normal dan tidak menunjukkan tanda-tanda meluap.
AKP Feri Zulfian menambahkan bahwa hingga saat ini wilayah Kecamatan Baturaja Timur Kabupaten OKU berada dalam keadaan aman dan kondusif.
Kegiatan monitoring ini akan terus dilakukan sebagai bentuk kesiapsiagaan Polsek Baturaja Timur dalam mengantisipasi potensi bencana banjir akibat curah hujan yang masih berpotensi meningkat, sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat.