Perangkat Desa Bersama Tokoh Masyarakat Dukung Penuh Polsek Sinar Peninjauan Tindak Tegas Pelaku Premanisme

Rabu, 21 Mei 2025 WIB Last Updated 2025-05-21T12:04:00Z
Baturaja, https://www.barometeroku.my.id/ Dukungan terhadap upaya Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dalam memberantas tindakan premanisme terus mengalir dari berbagai elemen masyarakat. Kali ini, dukungan datang dari kalangan perangkat desa, tokoh masyarakat, tokoh agama Desa Karya Jaya Kec. Sinar Peninjauan Kab. Oku.

Kepala Desa Karya Jaya Bapak Ahmad Effendi menyatakan dukungannya kepada Polsek Sinar Peninjauan dalam upaya menanggulangi segala bentuk aksi premanisme yang meresahkan masyarakat saat berlangsungnya kegiatan Musyawarah Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih. Rabu (21/05/2025).

Tindakan premanisme tidak hanya mengganggu ketertiban umum, tetapi juga bertentangan dengan nilai-nilai agama dan norma sosial.

Saya selaku Kepala Desa mewakili masyarakat Desa, parah tokoh masyarakat dan tokoh agaman mendukung penuh langkah Polri, khususnya Polsek Sinar Peninjauan Polres Oku, dalam menjaga keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat. Premanisme harus diberantas agar kehidupan masyarakat bisa berlangsung dengan aman dan damai. Ujar nya.

Sementara Kapolres Oku Akbp Endro Aribowo, S.I.K., M.A.P., melalui Kapolsek Sinar Peninjauan Ipda Suherman, S.E., menegaskan komitmen Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk menindak aksi premanisme maupun pungli khususnya yang berkedok ormas.

Polri tidak akan mentoleransi segala bentuk premanisme yang mengancam investasi dan stabilitas ekonomi nasional.

Sesuai komitmen Kapolri, Polri akan menindak tegas aksi premanisme. Tidak boleh ada oknum yang melakukan aksi premanisme maupun pungli apalagi yang menggunakan nama ormas untuk melakukan pemerasan, pungutan liar, atau aksi yang merugikan dunia usaha serta menghambat investasi.

Siapapun itu sepanjang meresahkan masyarakat kita tidak kompromi dan kita tindak tegas, Ujar Kapolsek.

( A )

Terkini